IKIAD Tasikmalaya Dorong Program Posyandu Diantaranya Perbaikan Gizi Anak

- 7 Oktober 2023, 21:00 WIB
Ketua Ikatan Kekeluargaan Istri Anggota Dewan (IKIAD) Kabupaten Tasikmalaya, Kifayati Nursetiana (gendong bayi) saat kunjungan ke Posyandu di Kecamatan Ciawi, Sabtu 7 Oktober 2023
Ketua Ikatan Kekeluargaan Istri Anggota Dewan (IKIAD) Kabupaten Tasikmalaya, Kifayati Nursetiana (gendong bayi) saat kunjungan ke Posyandu di Kecamatan Ciawi, Sabtu 7 Oktober 2023 /

"Ini harus dipersiapkan mulai saat ini, bangsa ini harus maju dan sejajar dengan negara adidaya, generasi emas sesungguhnya dimiliki oleh bangsa ini (Indonesia), Mak SDM unggulan adalah solusinya," ujarnya.

Dengan demikian, perbaikan gizi yang sudah menjadi program Posyandu harus benar-benar didorong dalam upaya mempersiapkan generasi muda dimasa depan yang unggul dan berprestasi dalam bidang apapun.

Baca Juga: Ini Profil Gregorius Ronald Tannur, Anak Anggota DPR yang Aniaya Pacar di Tempat Karaoke hingga Tewas

"Pintunya ada di Posyandu, dan pastinya harus sigap dan bergerak demi dan untuk tanggung jawab sebagai anak bangsa dalam mempersiapkan generasi muda yang lebih baik dan unggul," tegas Teh Kifa.

Dia juga mengatakan akan terus berkolaborasi dengan Posyandu dalam upaya meningkatkan perbaikan gizi bagi anak, balita khususnya dan umumnya masyarakat.

"Insyaallah, saya akan terus silaturahmi ke setiap Posyandu dan sharing dalam rangka peningkatan perbaikan gizi bagi anak dan balita," ucapnya.

Posyandu, lanjut dia, tentunya mampu sebagai sarana kontrol untuk mengetahui terkait perkembangan atau pertumbuhan balita dan anak terkait juga peningkatan gizi.

Baca Juga: Dokter Gizi: Hindari Gorengan Selama Bulan Ramadhan!

"Posyandu kan melakukan penimbangan balita dan anak, hal tersebut untuk memantau perkembangan juga pertumbuhan balita dan anak, pertumbuhan yang baik pastinya harus dengan asupan gizi yang baik pula," jelas Kifayati Nursetiana.

Sasaran utama Posyandu yaitu bayi, anak dan balita, ibu hamil, ibu melahirkan, ibu nifas, ibu menyusui dan pasangan usia subur.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah