Lupa Matikan Kompor, Rumah Warga Banjar Ludes Terbakar

- 9 Desember 2020, 09:13 WIB
Petugas memeriksa puing rumah Cucu (61) warga Banjarkolot, Kelurahan/Kota Banjar, yang habis terbakar, Selasa (8/12/2020).
Petugas memeriksa puing rumah Cucu (61) warga Banjarkolot, Kelurahan/Kota Banjar, yang habis terbakar, Selasa (8/12/2020). /Pikiran Rakyat/Nurhandoko Wiyoso/

PRIANGANTIMUR NEWS- Rumah milik Cucu (61) warga Banjarkolot, Kelurahan/Kecamatan Banjar Kota Banjar Jawa Barat habis terbakar, Senin (8/12/2020) sore.

Penyebab kebakaran diduga pemilik rumah setelah selesai menyalakan kompor gas lupa mematikannya.

Tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun korban mengalami kerugian hingga jutaan rupiah.

Baca Juga: MA Tolak Permohonan Pemakzulan Bupati Jember


Untungnya petugas pemadam kebakaran segera datang, sehingga kebakaran yang lebih luas berhasil diatasi.

Dikutip priangantimurnews dari pikiran rakyat kebakaran itu bermula ketika Cucu menyulut rokok dengan api dari kompor gas.

Setelah api rokok menyala, tanpa sadar pemilik rumah langsung pergi begitu saja. Meninggalkan kompor gas yang masih menyala.  

Baca Juga: Penyebar Hoaks Pengawal Rizieq Tidak Bawa Senjata Bisa Dipidana

Akibatnya api menyambar dinding dapur yang terbuat dari bilik bambu. Dengan cepat kobaran api mengepung dapur hingga bagian atap.

Warga yang melihat kepulan asap , kemudian gotong royong mencoba memadamkan kobaran api yang semakin membesar.

Halaman:

Editor: Ahmad Ramadan

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x