Soeharto dan Simbol Mistik Pemimpin Jawa, Simak Kisah Spiritualnya

- 22 Mei 2022, 15:46 WIB
Presiden Kedua RI Soeharto yang berkuasa selama  32 tahun
Presiden Kedua RI Soeharto yang berkuasa selama 32 tahun /Syaiful Amri/Twitter/@mazzini_gsp/

Bagi masyarakat Jawa, apa yang dilakukan oleh Soeharto juga dilakukan oleh nenek moyang mereka.

Soeharto menggunakan simbol-simbol kekuasaan Jawa dalam kepemimpinannya.

Baca Juga: Lepas Ryohei Miyazaki dan Reza, Persib Incar Mark Hartman Asal Filipina Jadi Trial Kedua?

Dengan nilai-nilai falsafah budaya Jawa, Soeharto melegitimasi setiap sepak terjangnya yang dianggap merepresentasikan kepemimpinan ala Jawa.

Soeharto berhasil menunjuk manajemen kekuasaan raja-raja, pola inilah yang kemudian membuat bawahannya menjadi "Yes Men", mereka serta merta patuh dan taat kepada Soeharto. Ketika ia berkehendak, maka tidak ada seorangpun yang berani membantah.

Dalam tanah kebudayaan Jawa, Soeharto dipercaya menerima wahyu keprabon atau wangsit keprabon melalui istrinya Bu Tien.

Bu Tien diklaim telah menjadi endhog jagad yang menjaga wahyu keprabon Soeharto.

Baca Juga: Anggap Negara Indonesia Penting, Sekolah di Australia Beri Pelajaran Bahasa Indonesia

Wangsit atau wahyu keprabon akan terus menemani sang empunya selama ia dikehendaki. Terbukti, Soeharto dijaga sang endhog jagad dalam kekuasaannya selama tiga puluh tahun.

Menurut Onghokham, Soeharto memerintah laiknya pemerintahan Jawa dan menampilkan diri sebagai penguasa mutlak seperti raja Jawa. Soeharto cerminan paku buwana.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Buku Dunia Batin 2 Macan Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x